oleh

KPU Mateng Gelar Bintek Seluruh Petugas Pemilu 2024

MATENG, maleosulbar.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) gelar Bimbingan Teknis (Bimtek) kepada seluruh petugas Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Kegiatan Bimtek ribuan petugas pemilu akan dilaksanakan selama 3 hari di masing masing 5 Kecamatan yang ada di Mamuju Tengah.

Hari pertama dimulai, usai pelantikan ribuan petugas KPPS se Kabauten Mamuju Tengah. Jum’at. ( 26/1/2024).

Seperti yang terlihat di Kecamatan Pangale, Mateng, terlibat ratusan penyelenggara pemilu 2024, mengikuti Bimtek yang di pusatkan di Desa Lamba – Lamba, Kecamatan Pangale, Mamuju Tengah.

Kegiatan Bimtek untuk Pemilu se-kabupaten Mamuju Tengah, dibeberkan komisioner KPU Mateng Sri Haryudith kepada Redaksi, saat dihubungi melalui pesan WhatsApp pribadinya. Jum’at, (26/1/2024).

” Iye, ” Kata Haryudith selaku divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilu, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Mamuju Tengah.

Dikatakan jika kegiatan Bimtek bekaitan dengan kepemiluan tahun 2024, yang di laksanakan selama 3 hari semua PPS dan KPPS sekecamatan di Mamuju Tengah.

” Pelaksanaannya selama 3 hari,” terang Haryudith.

Hal yang sama diungkapkan, Ketua KPU Mateng Alamsyah, jika kegiatan Petugas Pemilu 2024, dilaksanakan selama 3 hari untuk setiap kecamatan.

” Iye kegiatan hari ini mulai, di bagi dalam 3 hari untuk masing masing kecamatan, “terangnya. Jum’at, (26/1/2024).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed