Mamuju, maleosulbar.com— Jamaah umrah Al Jasiyah Travel mengunjungi sejumlah tempat bersejarah yang berada di kota Madinah diantaranya ke Masjid Quba yang merupakan masjid yang pertama dibangun oleh Rasulullah pada tahun 1 Hijriah atau 622 M saat hijrah dari Mekkah ke Madinah, beliau singgah di Quba selama 5 hari.
Kunjungan lainnya yakni ke Masjid Khandaq, Masjid Qiblatain, Kebun kurma dan Jabal Uhud.
“Alhamdulillah proyek perluasan dan revitalisasi Masjid Quba membuat masjid ini semakin megah nantinya. Pedestrian, taman, fasilitas toilet bagi jamaah, area parkir bus yang luas akan membuat jamaah semakin nyaman,” ujar Ust Muchsin Ramlan, tour leader Al Jasiyah Travel.
“Semakin instagramable, banyak spot foto bagi jamaah untuk mendokumentasikan moment kehadirannya di Masjid yang dibangun oleh Rasulullah Muhammad SAW, juga disediakan Teh dan Kurma bagi semua jamaah,” pungkas Muchsin.
Komentar